Panitia Maluku Pattimura Run 2023 Resmi Buka Pendaftaran. Ayo Daftarkan Diri Anda

PATTIMURAPOST.COM, Panitia Maluku Pattimura RUN 64 KM resmi membuka pendaftaran Lari Ultra Marathon yang di selenggarakan oleh Mateos Mollucas Runner (MMR) yang akan di selenggarakan di Kota Ambon.

Wakil Ketua Panitia sekaligus Plt Ketua Panitia Penyelenggara Josyes Do Santos Walalayo kepada media di Ambon, Sabtu 20 Mei 2023 mengatakan sebenarnya kejuraan ini akan di laksanakan pada 14 Mei 2023 dengan jarak tempuh 206 KM sesuai dengan ulang Tahun Pahlawan Nasional Kapitan Pattimura namun banyak pertimbangan sehingga jarak tempuh di kurangi menjadi 64 KM dan serta kejuraan akan baru di laksanakan pada 8 Juli 2023,”ujar Wakil Ketua KNPI Maluku Bidang Olahraga tersebut.

Walalayo menambahkan pendaftaran telah di buka mulai saat ini sampai 30 Juli 2023, techning meeting 6-7 Juli 2023 dan pelaksanaan kegiatan akan berlangsung pada 8 Juli 2023, sedangkan untuk pendaftaran sendiri bisa langsung ke New Tempo Doloe Cafe Jalan Sam Ratulangi Kota Ambon ataupun bisa juga menghubungi nomor kontak panitia yang tertera di spanduk spanduk akan di pasang sedangkan untuk hadiah totalnya lima Puluh juta rupiah,”ujar direktur Basudara Sport tersebut.

Untuk itu, Walalayo mewakili panitia mengajak seluruh pecinta ultra Marathon untuk mendaftarkan diri untuk mengikuti kejuaraan tersebut, “ajak Pemerhati Olahraga tersebut.

Sengkan Direktur MMR Matheos Berhitu mengatakan kegiatan tentunya untuk mencari bibit bibit baru di lari ultra marathon agar di bina melalui MMR supaya bisa berprestasi ke depan kususnya pada lari ultra marathon ujar juara dunia ultra marathon tersebut.

Terkait dengan pendaftaran dan hal hal teknis lainnya nanti bisa langsung menghubungi Panitia sebab kami telah mempercayai semuanya ke Panitia Pelaksana,”ujar Berhitu. (*

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *