PATTIMURAPOST.COM, Kejadian Angin kencang kembali terjadi pada hari Minggu sekitar pukul 09.45 Wit, bertempat di RT.001/RW.02 Kel Batu Gajah Kec Sirimau Kota Ambon.
Peristiwa bencana alam Pohon tumbang Yang mengakibatkan 1 unit rumah milik warga Ibu Din Sahetapy, umur 83 tahun mengalami kerusakan atap rumah teras depan rumah, Demikian disampaikan Kasi Humas Polresta Ambon Ipda Janeta S Luhukay kepada Wartawan pada Minggu 9/7/2023
Menurut Luhukay Peristiwa tersebut tidak menelan korban jiwa,Pers Bhabinkamtibmas Kel Batu Gajah bersama dengan RT setempat bergotong royong membantu membersihkan dan merapikan kerusakan serpihan runtuhan rumah.
Warga sekitar dan Bhabinkamtibmas-Babinsa Batu Gajah dibantu pula oleh petugas Damkar Kota Ambon yang tiba di lokasi beberapa saat untuk membantu memotong dahan dahan pohon yang tumbang.
Kapolsek Sirimau AKP. SALLY LEWERISSA ikut dalam membantu warga dalam proses pembersihan di lokasi dan memberikan rasa aman kepada warga, Hingga sampai dengan saat ini situasi TKP dalam keadaan aman terkendali,” Ujar Luhukay. (*